Sesi Perkenalan Mbappe Buat Fans Madrid Flashback Era CR7
Tren Olahraga Terkini – Bintang dunia sepakbola, Kylian Mbappe secara resmi telah menjadi bagian dari keluarga Real Madrid usai diperkenalkan pada Selasa (16/07/2024). Adapun prosesi bergabungnya Mbappe ke Santiago Bernabeu ini sendiri membuat banyak fans teringat kembali moment perkenalan pertama mantan bintang mereka yakni Cristiano Ronaldo.
Pada akhirnya penantian Kylian Mbappe untuk bergabung bersama tim favoritnya, Real Madrid berakhir dengan bahagia. Sang pemain baru saja diperkenalkan secara resmi oleh klub barunya tersebut dan mendapat sambutan begitu meriah dari para fansnya. Diketahui setidaknya da 85 ribu fans yang mendatangi langsung stadion demi melihat sesi bergabungnya bintang baru mereka tersebut.
Dilansir dari Mundo Deportivo, dalam acara tersebut pihak klub sempat memutar kembali perjalanan Mbappe selama berkarier di atas lapangan. Presentasi meriah seperti ini tentu sudah lama tidak dilakukan oleh pihak klub yang dihadiri langsung oleh ribuan fansnya. Terakhir kali momen seperti ini berlangsung saat penyambutan mantan bintang mereka yakni Cristiano Ronaldo pada tahun 2009 silam.
Baca Juga : Duet Epik Yamal-Nico No Debat, Barcelona Ayo Angkut !!
Sesi Perkenalan Mbappe
Mbappe sendiri diberi kesempatan untuk menyampaikan perasaannya setelah resmi menjadi bagian klub. Adapun pada akhir sambutannya, Mbappe sempat mengatakan kalimat yang pernah diucapkan oleh Ronaldo yakni “Uno, dos, tres, Hala Madrid!”. Mantan pemain PSG itu juga kedapatan melakukan hal yang sama dengan idolanya itu yakni dengan mencium logo klub pada jersey miliknya. Dan terakhir fans dibuat flashback saat Mbappe membentangkan kedua tangannya ke atas saat berpose persis seperti yang dilakukan oleh Ronaldo.
Setelahnya ketika di wawancarai, Mbappe sempat mengungkit maksud dari tindakannya ketika di atas podium di depan seluruh fans Real Madrid. Dirinya tidak memungkiri bahwa ia meniru langsung aksi yan pernah dilakukan oleh Ronaldo. Semuanya ia buat sama persis dari penggunaan nomor punggung 9 hingga jumlah penontong yang hadir.
“Mengakhiri presentasi dengan ‘uno, dos, tres, Hala Madrid!’ adalah sebuah bentuk penghargaan untuk Cristiano Ronaldo,” kata Mbappe.
“Dia merupakan seorang sahabat yang telah mencatat sejarah di klub ini. Dia sering memberikan masukan kepada saya tentang pertandingan dan tentang usaha untuk tetap terhubung dengan hasrat Anda.”
Kylian Mbappe menjadi pemain baru bagi Los Blancos usai di datangkan dari PSG. Mbappe akhirnya memutuskan untuk tidak lagi memperpanjang kontraknya bersama raksasa Ligue 1 itu. Saat itu Mbappe pergi dengan statusnya sebagai pemain bebas transfer.
Dan kini bersama klub impiannya sejak kecil, Mbappe akan menerima kontrak hingga 5 tahun mendatang. Sang pemain akan menerima bayarn 15 juta euro atau sekitar Rp 264 miliar pertahunnya. Tentu kedatangan Mbappe diharapkan klub dapat membantu mempertajam lini serang mereka dan kembali merengkuh banyak trofi juara di setiap musimnya. Mbappe sendiri baru akan menjalani debutnya di musim baru La Liga saat menghadapi Mallorca, 18 Agustus 2024 mendatang.
Sumber : Bola Net