Duet Vinicius Dan Mbappe Di Real Madrid : Kami Siap Menggila

Duet Vinicius Dan MbappeDuet Vinicius dan Mbappe di Real Madrid menyambut musim 2024/25 mendapat sambutan antusias besar bahkan dari Vinicius sendiri

Duet Vinicius Dan Mbappe Di Real Madrid : Kami Siap Menggila

Tren Olahraga Terkini – Vinicius Junior mengaku tidak sabar dalam melakoni musim 2024/25 bersama rekan barunya, Kylian Mbappe yang baru saja bergabung dengan Real Madrid. Adapun potensi terjadinya duel Vinicius dan Mbappe berpeluang terjadi ketika Madrid bersua menghadapi Atalanta di Piala Super UEFA.

Seperti yang sudah di ketahui bahwa Mbappe baru saja menjadi bagian dari Real Madrid. Pemain asal Prancis itu memutuskan meninggalkan PSG yang sudah ia bela selama tujuh tahun ini dengan status bebas transfer. Mimpi Madrid mendapatkan bintang asal Prancis itu sendiri pada akhirnya berhasil terwujud pada bursa transfer musim panas ini. Dirinya juga sudah di perkenalkan secara resmi oleh pihak klub di hadapan ribuan fansnya.

Nantinya Mbappe akan menggunakan jersey dengan nomor punggung 9. Ia juga sudah sepakat dalam menandantangani kontrak dengan durasi lima tahun.

Meski sudah menjadi bagian dari skuat Real Madrid, namun Mbappe memang belum menjalani debut pertamanya. Bahkan ketika Los Blancos sibuk melakoni tur pramusim Amerika Serikat, Mbappe juga tidak ikut bergabung. Di ketahui mantan pemain AS Monaco itu memang diberikan jatah liburan lebih usai membela timnas Prancis di turnamen Euro 2024.

Baca Juga : Julian Alvarez Ke Atletico Madrid, City Pecahkan Rekor Transfer

Duet Vinicius Dan Mbappe

Terbarunya kini sang pemain sudah mulai terlihat mengikuti sesi latihan bersama rekan barunya di Valdebebas. Terlihat Jude Bellingham, David Alaba, Aurelien Tchouameni, dan Eduardo Camavinga menyambut kehadiran Mbappe. Tak tertinggal juga Vinicius Junior yang juga mengaku tidak sabar menjalani musim baru bersama bintang dunia itu.

“Ini akan menjadi hal yang gila, saya berharap akan banyak kejadian hebat terjadi. Kami harus memastikan semuanya berjalan lancar dan melakukan segala yang mungkin agar dia bisa menyesuaikan diri dengan cepat.” kata Vini menurut laporan Marca.

“Pindah ke klub baru selalu menjadi tantangan, tetapi kami telah melakukannya dengan Jude [Bellingham], yang bergabung musim lalu dan menunjukkan kesuksesan. Semoga kami bisa mengulanginya dengan Kylian.”

Berbeda dengan Mbappe, Vinicius sudah lebih dulu bergabung dengan pasukan Carlo Ancelotti dalam tur pramusim kali ini. Pemain asal Brasil itu sempat dimainkan saat kekalahan Madrid 1-2 dari Barcelona serta kemenangan perdana 2-1 atas Chelsea.

Baik Mbappe maupun Vinicius di harapkan dapat membuat duet hebat di atas lapangan. Tepatnya ketika laga final UEFA Super Cup, dimana Madrid menghadapi sang juara Liga Europa, Atalanta. Di ketahui pertandingan tersebut akan di langsungkan pada Kamis (15/8) dini hari WIB di National Stadium Warsaw.

Sumber : Sportdetik

By naru00