Argentina Juara Copa America, Messi Jauh Di Atas Ronaldo
Tren Olahraga Terkini – Timnas Argentina lagi-lagi berhasil menunjukkan statusnya sebagai tim paling sukses usai keluar sebagai juara di kompetisi Copa America 2024. Keberhasilan Argentina kali ini membuat publik mulai membandingkan nasib dari dua bintang sepakbola dunia yakni Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo yang berbanding terbalik.
Menjalani laga krusial di Hard Rock Stadium, Argentina memastikan trofi juara menjadi milik mereka usai kalahkan Colombia dengan skor 1-0, Senin (15/7) pagi tadi. Duel antara Argentina vs Colombia memang berjalan begitu sengit dan bahkan harus berlanjut hingga babak extra time. Hingga akhirnya kebuntuan Tim Tango berakhir usai gol tunggal yang dicetak oleh Lautaro Martinez saat menit ke-112.
Di sisi lain, Messi sayangnya tidak mampu membantu Argentina hingga pertandingan berakhir. La Pulga terpaksa di tarik keluar saat menit ke-66 akibat cedera dan digantikan oleh Nicolas Gonzalez. Bahkan kaki Messi mengalami pembengkakan yang cukup besar usai ditekel dua kali pada pertandingan final kali ini. Gagal membantu timnya di pertandingan penting membuat Messi sempat menitihkan air mata saat berada di bench.
Namun untungnya kesedihan Messi pada akhirnya berbuah menjadi akhir bahagia usai timnya berhasil keluar sebagai pemenangnya. Nasib Messi di Argentina tentu berbanding terbalik dengan kondisi yang harus di alami oleh rival abadinya, Cristiano Ronaldo di Euro 2024.
Baca Juga : Prediksi Spanyol vs Inggris Final Euro 2024 : Siapa Favorit Juara ?
Argentina Juara Copa America
Seperti yang sudah diketahui bahwa Ronaldo harus lebih dulu mengakhiri perjalananya di turnamen Euro 2024. Tepatnya sang pemain harus di paksa menyerah pada babak perempat final usai dikalahkan Prancis saat drama adu penalti. Pemain yang kini telah menginjak usia 39 tahun itu bahkan mandul dalam urusan mencetak gol. Padahal dirinya selalu di mainkan sebagai starter sejak fase grup sebelum pada akhirnya tersingkir.
Faktanya Ronaldo sendiri bisa saja membukukan satu gol saat dirinya maju sebagai algojo dalam mengeksekusi tendangan penalty. Tepatnya momen tersebut terjadi ketika pemain Portugal dilanggar oleh pemain Slovania saat babak extra time. Sayangnya tendangan CR7 saat itu justru berhasil di tepis oleh kiper Jan Oblak. Ronaldo juga sempat menangisi kegagalannya tersebut.
Sedangkan untuk Lionel Messi yang juga hamper mengalami kebuntuan mencetak gol akhirnya mampu menyematkan namanya di papan skor. Mantan pemain Barcelona itu menyumbangkan satu gol untuk Argentina ketima babak semifinal hadapi Kanada. Saat itu La Albiceleste keluar sebagai pemenang setelah menang telak dengan skor 2-0.
Pemain Terbaik Di Dunia
Gol yang dibuat Messi setelah melalui empat pertandingan di Copa America membuatnya Kembali mencatatkan rekor baru dalam kariernya. Total telah ada 109 gol internasional yang berhail dirinya sarangkan dan melewati catatan milik mantan bintang Iran Ali Daei yakni 108 gol. Kini Messi menduduki posisi kedua sebagai pencetak gol terbanyak di kompetisi internasional sedangkan posisi pertama masih di pegang oleh Ronaldo (130).
Sama-sama menjalani turnamen dunia, pencapaian Ronaldo yang dapat di samakan dengan Messi hanya satu. Keduanya saat itu berhasil menyumbangkan satu assist. Dimana Messi yang saat itu menyumbangkan assist untuk gol Lautaro Martinez ketika laga pembuka Copa America 2024. Dan assist Ronaldo yang di buat setelah membantu gol Bruno Fernandes ketika Portugal membungkam Turki di fase grup Euro 2024.
Dengan melihat akhir perjalanan Argentina dan Portugal tentu membuat titel pemain terbaik di dunia semakin kokoh di pegang oleh Lionel Messi.
Sumber : CNN Indonesia