Vinicius Jr Masih Cinta Real Madrid : Tolak Gaji Gila Arab Saudi
Tren Olahraga Terkini – Winger milik Real Madrid, Vinicius Junior baru-baru ini di sodorkan proposal gila dari sejumlah raksasa Liga Arab Saudi agar mau pindah dari Santiago Bernabeus. Di iming-iming bakal mendapatkan gaji besar namun rupanya hal tersebut tidak membuat Vinicius tergiur dan justru memutuskan untuk menolak.
Dalam dua tahun terakhir ini, klub Saudi Pro League gencar melakukan investasi besar-besaran terhadap para pemain Eropa. Mereka tidak segan untuk membayar mahal kala mendatangkan para pemain top tersebut untuk meramaikan liga Arab Saudi. Bahkan rencana mereka masih terus berlanjut pada bursa transfer musim panas ini untuk kembali memboyong bintang-bintang top Eropa.
Di laporkan langsung oleh The Athletic, adapun kali ini target mereka mengarah langsung pada sosok bintang asal Brasil, Vinicius Junior. Pemain kunci milik Los Blancos itu kabarnya sudah mendapat tawaran agar mau bermain di liga Arab Saudi. Menariknya, peminat Vinicius rupanya datang langsung dari tiga klub pada musim panas ini.
Baca Juga : Liverpool Masih Semangat 45 Kejar Bintang Real Madrid Ini, Gantikan Salah ?
Vinicius Jr Masih Cinta Real Madrid
Dalam laporan tersebut menyebutkan bahwa ketiga klub tersebut antaranya Al-Nassr, Al-Ahli dan Al-Ittihad. Ketiganya tidak berusaha untuk menutup ketertarikannya kepada Vinicius agar mau menerima kontrak tersebut. Mereka berharap dapa melihat wajah baru menjelang di mulainya kompetisi Saudi Pro League.
Terkenal sebagai klub yang kaya raya, mereka rupanya tidak segan untuk memberikan tawaran gaji dengan nilai di luar nalar bagi sang winger. Ini mereka lakukan agar sang pemain mau berpindah haluan dari Spanyol.
Sayangnya, masih dalam laporan yang sama, usaha mereka untuk megaet Vinicius sepertinya akan berakhir sia-sia. Pasalnya nominal sebesar itu rupanya tidak membuat pemain 24 tahun itu tergoda dan dengan santainya menolak semua tawaran yang dating. Alasan keputusan Vini sendiri tidak lain karena dirinya yang masih betah bermain di level tertinggi bersama klubnya saat ini, Real Madrid dan belum ada niatan untuk pindah ke Arab Saudi.
Selain itu Vinicius juga masih bertekad untuk memenangkan trofi Ballon d’Or. Peluangnya untuk meraih trofi individual bergengsi itu lebih terbuka lebar apabila tetap bertahan di Real Madrid ketimbang berlabuh ke Arab Saudi.
Memulai musim baru 2024/25, Vinicius di prediksi bakal bersaing ketat dalam memperebutkan posisi utama di lini serang bersama rekan setimnya yang lain. Kedatangan Kylian Mbappe membuat persaingan semakin panas. Tidak menutup kemungkinan bahwa jatah bermain Vinicius dapat ikut terdampak dengan kehadiran pemain asal Prancis itu nantinya.
Sumber : Bolanet